slot online terpercaya

IAIN LANGSA

IAIN Langsa
Tarian Meusare - sare Kontingen IAIN Langsa Semarakkan PWN

Gorontalo (Humas) - Perkemahan Wirakarya Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan (PWN PTK) Ke XVI tahun 2023 terus berlangsung di bumi perkemahan Institut Agama Islam Negeri Sultan Amai Gorontalo.

Sejumlah rangkaian kegiatan dilaksanakan, tidak hanya kegiatan kepramukaan, bakti, pemahaman moderasi dan kegiatan ilmiah lainnya, PWN PTK juga menggelar malam pentas seni Nusantara sebagai wahana untuk menampilkan beragam seni anggota Pramuka dari masing - masing Kontingen.

Pada malam pentas seni nusantara, kontingen pramuka IAIN Langsa menampilakan tarian meusare - sare. Tarian meusare - sare merupakan gabungan dari tari top pade dan tari tarek Pukat yang berasal dari Aceh. Meusare - sare yang berarti bersama-sama atau bergotong royong menggambarkan semangat gotong-royong masyarakat Aceh dalam usaha mata pencaharian mereka, baik sebagai nelayan maupun petani.

Hal ini sesuai juga dengan gerakan para penari yang menggambarkan orang yang sedang bekerjasama menarik jala untuk menangkap ikan di laut (Tari Tarek Pukat), serta gerakan orang yang sedang menumbuk padi dan menanam padi (Tari Top pade).

Imam salah seorang warga sekitar kampus IAIN Sultan Amai Gorontalo yang menyaksikan tarian tersebut merasa terhibur dan kagum, menurutnya, tarian yang ditampilkan selain menyampaikan pesan moral masyarakat Aceh, penari juga memanfaatkan perlengkapan Pramuka (tali rami) sebagai salah satu media pendukung tarian.